Suasana sejuk dengan pemandangan yang rindang yang berasal dari pepohonan sekitar, bangunan yang sudah cukup tua tapi masih kelihatan kokoh itulah pemandangan / kesan pertama kali saya masuk di SMA N 2 BOJONEGORO. Saat itu juga saya mendaftar sebagai siswa di SMA N 2 BOJONEGORO. Suasana ramai, desak - desakkan serta penuh keringat aku alami saat mengambil formulir pendaftaran. Tapi itu tidak seberapa, demi untuk masuk di sekolah yang aku impikan. Saat mengisi formulir pendaftaran aku mendapatkan teman pertamaku yaitu Elsa Dwi C.yang sekarang satu kelas dengan ku di kelas XI-IPA-2. Hal yang paling menarik saat pendaftaran adalah desak - desakkan para PSB untuk mendapatkan bukti pendaftaran, padahal sebenarnya untuk mendapatkannya dipanggil satu persatu tidak perlu berdesak - desakkan(kya' mau antri blt z...hehe).
Masa pendaftaranpun berakhir dan akhirnya aku resmi menjadi siswi SMA N 2 BOJONEGORO. Paginya, kupakai seragam MOS sesuai dengan ketentuan, aku mengaca di depan kaca. Terlihat diriku sangat berbeda, yang dulu waktu smp aku masih terlihat tidak percaya diri sekarang merasa lebih percaya diri. Setibanya di sekolah aku langsung masuk ke kelas X-7. Aku kira acara MOS di SMADABO ini sama dengan MOS di sekolah - sekolah lain, tapi perkira'an ku itu salah besar. Teman sebangku ku pada saat itu adalah Irine leorecia D. yang sekarang juga satu kelas denganku. Cerita yang paling menarik saat MOS yaitu pada saat ' keamanan', dimana kakak - kakak osis dan mpk bersikap keras dan membentak - bentak peserta MOS yang melakukan kesalahan dengan nada keras dan mengejek.
Hari - hari MOSpun berlalu, berganti menjadi hari - hari sekolah biasa. Akupun mulai berkenalan dengan teman satu kelasku yaitu X-7. Setelah berkenalan pelajaran pertamaku pun dimulai, pada saat itu pelajaran MTK yang gurunya sekaligus wali kelasku yaitu Dra. wiwik widowati. Kakak kelas yang pertama kali aku kenal adalah Hamlana, karena dia paling lucu dan humoris. Teman akrabku saat kelas X adalah Dyan Awilya(XI-IPS1) dan Nurmala Hasnaning L(XI-IPA3). Kelasku sangatlahkompak terbukti dengan mengadakan acara - acara seperti touring ke tempat - tempat wisata dan ke rumah teman - teman satu kekas. Kenangan terindah pada saat kelas X yaitu waktu wali kelas kami berulang tahun yang bertepatan pada hari KARTINI.
Detik - detik pengambilan raportpun membuat suasana tegang. Saat namaku di panggil dan raport di terima hatiku berdebar - debar. Kemudian ku buka,suasana yang tegang langsung terpecah dan hatiku pun gembira karena aku naik kelas XI dengan jurusan yang aku inginkan. Setiap pertemuan pasti ada perpisahan itulah yang aku rasakan saat harus berpisah dengan anak - anak X-7, yang berbeda jurusan, beda kelas. Tapi itu semua harus tetap aku jalani. Sekarang suasanapun berganti, berganti kelas, berganti teman de_el_el..
Tapi itu tidak masalah bagi'ku, karena kelas XI-ipa2 yang sekarang'pun sangat baik dan anak-anak'nya pun kompak dan asyiiikk..
Nama : Imas Maulida I. M. (31)
Kelas : XI-ipa2
Stiker Pencari, Teknologi Masa Depan yang Fungsional
13 tahun yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar